Infak.in – Selamat menunaikan ibadah puasa bagi sobat millenial di mana pun berada. By the way mimin punya informasi menarik buat kamu semua nih. Pastinya informasi ini mampu membuat ibadah kita semakin lancar dan mendapat pahala yang melimpah.
Jadi, tanggal 13 April 2021 kemarin, Zakato Organisation telah me-launching sebuah digital platform khusus untuk memudahkan kita semua dalam berinfaq. Ya, infaq merupakan salah satu cara kita untuk bersyukur kepada Allah SWT, sob.
Infaq memiliki arti bahwa kita merelakan apa yang kita miliki untuk orang lain, dan itu merupakan kebaikan (sedekah) bagi diri kita dan orang lain. Yup, digital platform yang hadir membantu kita semua adalah infak.id, sob.
Apakah platform ini harus di-install, min? Nggak dong. Kamu bisa menggunakan infak.in secara langsung melalui browser, karena platform ini berbasis web. Menarik banget, kan? Jadi, mimin berharap kepada sobat millenial semua untuk mencoba dan menggunakan infak.in untuk berinfaq.
For your information bahwa infak.in ini nggak ada batasan minimal dan maksimal, sob, sehingga kita bisa berinfaq berapa pun, kapan pun, dan di mana pun dengan mudah. Konsep yang diusung pun simpel banget dengan tampilan yang mudah dipahami oleh seluruh generasi.
infak.in juga melengkapi beberapa metode pembayaran yang cukup lengkap, seperti transfer bank dan e-wallet. Jika sobat millenial lebih suka menggunakan e-wallet seperti mimin nggak apa-apa, kok, hehehe. Apa saja kelebihan yang dimiliki oleh infak.in, min? Cekidoootttt.
1. Simpel Banget
Ya, infak.in hadir dengan memberikan sebuah platform yang simpel. Pengisian data donatur nggak ribet, tampilannya catchy, dan bisa di akses dengan smartphone apa pun atau laptop dan PC.
2. Laporan Transparan
Donatur bisa mengetahui secara langsung laporan atau rekapitulasi keuangan yang masuk, sehingga donatur merasa lebih aman dengan transparansi tersebut. Total donasinya pun terpampang nyata di halaman infak.in.
3. Mudah Digunakan
Yup, artinya siapa saja bisa menggunakan platform ini, sob. Bukan hanya generasi millenial saja, generasi X (Baby Boomer) pun bisa banget menggunakannya. Pokoknya nggak ribet deh, hehehe.
Gimana? Sudah jelas banget, kan? So, mulai sekarang kamu bisa berinfaq atau sedekah subuh langsung dari infak.in, lho. Bulan puasa kali ini perbanyak sedekah, yuk, karena apa pun jenis sedekah yang kamu lakukan pada bulan ramadan, pahalanya bagus bangetttttt, sob. Mau berinfaq dengan mudah? Pakai saja infak.in.
*****