obat radang tenggorokan

5 Penyebab Radang Tenggorokan yang Sering Terjadi

Penyebab Radang Tenggorokan – Kesehatan adalah harta yang paling berharga bagi semua orang, maka dari itu kamu harus menjaga kesehatanmu sendiri, sob. Caranya gimana, Min? Pastinya dengan berolahraga teratur, makan makanan bernutrisi, cukupi asupan tubuh, istirahat yang cukup, dan peduli dengan diri sendiri.

Ada berbagai jenis penyakit yang bisa diderita oleh semua orang, salah satunya adalah radang tenggorokan. Sumpah, nggak enak banget jika kamu menderita radang tenggorokan, kan? Mau makan dan ngomong saja susah, alhasil kamu akan demam karena radang tenggorokan. Pokoknya mengganggu banget, deh. Lalu, apa penyebab radang tenggorokan, Min?

1. Udara dan Polusi

Udara dan polusi menjadi penyebab utama radang tenggorokan, seperti udara yang sirkulasinya kurang bagus, merokok, alkohol, dsb. Maka dari itu, kamu harus menjaga sirkulasi udara di dalam ruangan, terutama kamar tidur kamu, sob. Polusi udara juga memiliki peran besar dalam radang tenggorokan.

2. Alergi

Jika kamu termasuk salah satu orang yang sensitif terhadap bulu binatang, jamur, debu, dsb maka akan menyebabkan alergi. Mengapa? Karena bisa memicu sakit pada tenggorokan yang berujung radang tenggorokan. Langsung saja cari antibiotik untuk radang tenggorokan sebagai salah satu obat radang tenggorokan.

3. Otot Tegang

Otot tenggorokan yang tegang juga dapat memicu penyebab radang tenggorokan, lho. Makanya kamu jangan sering berteriak atau tertawa terlalu keras, supaya otot tenggorokan nggak tegang. Selain nggak sopan, radang tenggorokan pun akan menunggumu, hehehe.

4. Memiliki GERD

Kamu punya penyakit GERD? Ya, naiknya asam lambung ke esofagus karena GERD dapat memicu terjadinya radang tenggorokan. For your information bahwa esofagus adalah saluran yang menghubungkan antara lambung dan mulut. So, segera obati GERD kamu, ya, supaya nggak berimbas ke radang tenggorokan.

5. Tumor Tenggorokan

Hal yang paling menyeramkan dari penyebab radang tenggorokan adalah tumor tenggorokan, sob. Ciri-ciri tumor tenggorokan adalah sulit menelan makanan dan minuman, suara serak, benjolan leher, dan sesak napas. Kamu juga perlu waspada jika air liur kamu mengandung darah, karena bisa jadi tanda tumor tenggorokan.

penyebab radang tenggorokan

Jika kamu mengalami radang tenggorokan, segera temui dokter dan cari obat radang tenggorokan sesuai anjuran dokter, ya. Beberapa gejala yang dialami jika radang tenggorokan adalah demam hingga 38C, sulit menelan makanan dan minuman, mengalami ngilu pada otot, kepala terasa sakit, lelah, pilek, dan batuk. Lalu, bagaimana cara mengobati radang tenggorokan dan mencegahnya, Min?

  • Jaga Kebersihan

Ya, hal yang paling utama yang harus dilakukan adalah menjaga kebersihan, seperti kebersihan tubuh, kebersihan lingkungan sekitar, kebersihan kamar, pakaian, dsb. Jika kamu mampu menjaga kebersihan secara konsisten, maka kamu akan terhindar dari berbagai jenis penyakit.

  • Penuhi Nutrisi

Penuhi nutrisi dalam tubuh dengan cara memperhatikan makanan yang kamu konsumsi sehari-hari. Kamu bisa mengonsumsi makanan yang memiliki tekstur lembut dan berserat, sob. Selain itu, kamu juga harus mengonsumsi kalium, vitamin C dan makanan yang mengandung vitamin B6.

  • Lakukan Pengobatan

Terakhir, kamu harus melakukan pengobatan. Sebelum ke dokter, kamu bisa mengonsumsi antibiotik untuk radang tenggorokan dan penurun demam, yaitu parasetamol, ibuprofen atau aspirin sebagai langkah awal pengobatan.

Yup, itulah beberapa langkah yang bisa kamu lakukan ketika mengalami radang tenggorokan. Radang tenggorokan ini bisa menjangkit siapa saja, lho, seperti orang dewasa dan juga anak-anak. Maka dari itu jangan abaikan penyakit yang satu ini, ya. Yuk, jaga kesehatan! Semoga artikel ini bermanfaat and see you on my next article.

*****

One Reply to “5 Penyebab Radang Tenggorokan yang Sering Terjadi”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *