Wisata Kota Jogja – Jogja merupakan salah satu kota yang membuat mimin masih terngiang-ngiang. Gimana nggak, mimin kuliah di Jogja selama 4 tahun dan bekerja di sana 5 tahun. Ah, betapa rindunya mimin dengan kota Jogja, hehehe. Dulu sering banget menghabiskan malam dengan nongkrong di Malioboro, alun-alun kidul, Tugu Jogja, daerah Sapen, daerah Demangan, Seturan, Pogung, selokan mataram, dsb.
Ternyata benar bahwa Jogja memang terbuat dari rindu, eaaa. Ngomong-ngomong soal Jogja, tempat mana yang menjadi favorit kamu, sob? Jogja memiliki berbagai macam wisata. Wisata Kota Jogja yang bisa kamu kunjungi beranekaragam, mulai dari wisata alam, wisata budaya, wisata moder, dan berbagai macam wisata lainnya.
Jika kamu pergi ke Jogja dan menikmati wisatanya, kurang lengkap rasanya kalau nggak sekalian pergi ke Solo untuk menikmati wisata yang ada di Solo. Kamu bisa naik KRL Jogja Solo dengan tarif 8 Ribu Rupiah doank, sob. Dijamin perjalanan menjadi lebih menyenangkan.
1. Daerah Gunung Kidul
Gunung Kidul merupakan salah satu Kabupaten di Yogyakarta. Di sana kamu akan banyak menemukan wisata alam berupa pantai yang indah, lho. Sebelum menuju ke pantai, kamu bisa berhenti sejenak di Bukit Bintang untuk menikmati Kota Jogja dari ketinggian. Asli indah banget sambil ngopi di Bukit Bintang.
2. Daerah Seturan
Kalau kamu mahasiswa atau wisatawan yang membutuhkan tempat ngopi, langsung saja pergi ke daerah Seturan. Di sana banyak deretan café yang bisa membuat malammu berkesan selama di Jogja. Bawa laptop dan ngerjain tugas kuliah pun asik, kok. Ah, mimin jadi kangen masa-masa kuliah di Jogja, hehehe.
3. Daerah Jalan Magelang
Butuh hiburan yang agak modern dengan gemerlapnya dunia malam? Tenang, di Jalan Magelang sudah tersedia beberapa café atau resto tersebut, sob. Tapi, jangan macam-macam, ya. Cukup pesan minuman berupa orange juice atau coke saja. Ingat! Pokoknya harus healthy lifestyle.
4. Daerah Kaliurang
Kesejukan yang ditawarkan di daerah Kaliurang ini membuat pikiran menjadi fresh dan tenang. Kamu bisa menikmati secangkir kopi dengan pemandangan Gunung Merapi yang indah, melakukan outbond, staycation, atau kegiatan seru lainnya bersama teman-teman.
5. Daerah Kalasan dan Prambanan
Butuh wisata candi? Pergi saja ke daerah Kalasan, karena di sana ada beberapa candi yang bisa membuat kamu terkagum-kagum dengan kemegahannya. Kamu juga bisa sekalian belajar sejarah, sob. Mimin sendiri sudah menjelajahi beberapa candi yang ada di sana. Asli membuat kita semakin bersyukur, lho.
6. Malioboro dan Sekitarnya
Mau belanja? Pergi saja ke Malioboro. Ya, kawasan Malioboro ini seakan-akan menjadi ikon Wisata Kota Jogja. Pengamen dengan alat musik tradisional yang asik, banyak kuliner, banyak penginapan, dekat dengan keraton, dekat dengan Stasiun Tugu supaya bisa cek Jadwal KRL Jogja Solo atau jadwal kereta lainnya.
7. Daerah Kasongan dan Manding
Kasongan dan Manding adalah salah satu daerah yang ada di Kabupaten Bantul. Kasongan sendiri memiliki destinasi pembuatan gerabah dan keramik, sedangkan Manding memiliki destinasi pembuatan sepatu kulit dan aksesoris kulit lainnya. Sumpah gerabah dan keramik di Kasongan keren-keren banget buat hiasan di rumah, sob. Sepatu kulit di Manding pun nggak kalah keren buat oleh-oleh.
Itulah ketujuh daerah Wisata Kota Jogja yang bisa kamu kunjungi. Jangan lupa juga sekalian ke Solo dengan menggunakan KRL Jogja Solo, ya. Pokoknya mah jangan sia-siakan waktu liburan kamu, selagi bisa ke 2 kota kenapa nggak? Hehehe.
*****
One Reply to “7 Daerah Wisata Kota Jogja yang Pelu Kamu Kunjungi”