telur ayam kampung setengah matang

Inilah 7 Manfaat Telur Ayam Kampung bagi Kesehatan

Telur Ayam Kampung – Telur memiliki banyak manfaat baik bagi kesehatan, karena telur memiliki berbagai macam kandungan baik untuk tubuh, sob. Beberapa kandungan yang ada di dalam 80 gram hingga 100 gram telur ayam kampung mengandung energi sebanyak 150 kalori, 10 gram lemak, 1,5 gram karbohidrat, dan 13 gram protein. Nah, jika kamu membandingkan, kandungan protein dan karbohidrat yang terdapat pada telur ayam kampung sedikit lebih banyak daripada telur ayam negeri, lho.

Kamu mengonsumsi telur berapa kali dalam sehari? Sebaiknya, konsumsi telur maksimal 2 butir telur per hari, sob, karena jika berlebihan akan menimbulkan beberapa efek buruk bagi tubuh. Makanya konsumsi telur secukupnya saja, ya. Di toko kelontong sekitar rumah kamu pasti ada yang jual telur, kan? Atau membeli melalui sesa.id juga bisa, kok.

jual telur

Manfaat Telur Ayam Kampung

Ada beberapa manfaat dari mengonsumsi Telur Ayam Kampung yang bisa kamu dapatkan. Pastinya bagus banget untuk kesehatan kamu. Nah, beberapa manfaat mengonsumsi telur diantaranya adalah :

1. Mampu Menurunkan Berat Badan

Apa iya, min? Tentu saja. Bagi kamu yang sedang bersusah payah untuk menurunkan berat badan, kamu bisa mengonsumsi telur ayam, sob. Alasannya karena protein yang terdapat dalam telur merupakan makronutrien yang dapat memberikan efek kenyang lebih lama, lho. Jika kamu suka telur ayam kampung setengah matang, boleh, kok.

2. Mampu Membangun Massa Otot

Nah, biasanya orang yang suka olahraga gym ingin banget menambah massa otot, kan? langsung saja konsumsi telur, karena telur juga bermanfaat untuk memperkuat kinerja otot dan mampu meningkatkan massa otot. For your information bahwa jumlah ideal massa otot  untuk usia 18-35 tahun adalah 40-44%, untuk usia 36-55 tahun sebesar 36-40%, usia 56-75 tahun 32-35%, dan untuk usia 76-85 tahun tidak jauh dari 31%.

3. Mampu Mendukung Perkembangan Sel

Yup, telur ayam kampung mampu mendukung perkembangan sel, sob. Alasannya karena pada protein terdapat kandungan asam amino esensial yang berfungsi untuk mengoptimalkan perkembangan struktur sel, dan juga membantu sel agar bisa menjalankan fungsinya dengan baik.

4. Mampu Mencegah Katarak

Manfaat lain dari mengonsumsi telur adalah mencegah katarak, karena kuning telur juga mengandung Vitamin A, lutein, dan zeaxanthin. Seperti yang kamu ketahui bahwa Vitamin A memang mampu mengoptimalkan kemampuan penglihatan. Selain itu, kandungan lutein dan zeaxanthin merupakan antioksidan yang aktif bekerja pada retina mata.

5. Mampu Mengurangi Kadar Kolesterol Jahat

Telur ayam kampung mengandung kolesterol tinggi, namun kamu jangan sedih, karena telur ayam kampung ini mampu menyeimbangkan jumlah kolesterol yang berasal dari makanan, sob. Aman banget, kan?

6. Mampu Mengoptimalkan Fungsi Otak

Kandungan kolin pada telur ayam kampung dapat membantu menjaga kesehatan otak, sob, karena kolin memiliki tugas untuk mengoptimalkan produksi sel-sel otak, dan juga membangun membran sel yang berfungsi mengantarkan sinyal pada otak. For your information bahwa  satu butir telur ayam kampung mengandung sekitar 100 gram kolin.

7. Mampu Menurunkan Risiko Penyakit Jantung

Mengonsumsi telur ayam kampung dapat memberi manfaat baik untuk meningkatkan kadar HDL (high density lipoprotein) hingga 10 persen. Kadar HDL sendiri merupakan jenis kolesterol yang baik bagi tubuh.

telur ayam kampung

Itulah ketujuh manfaat telur ayam kampung bagi kesehatan yang perlu kamu ketahui. Wah, sepertinya setelah membaca artikel ini kamu langsung mencari orang yang Jual Telur buat dibeli, kan? Hehehe. Tenang, kamu bisa membeli telur di sesa.id, sob. Langsung saja download aplikasinya di AppStore dan PlayStore sekarang juga.

*****

Referensi :

Hello Sehat. 7 Manfaat Telur Ayam Kampung, Benarkah Lebih Sehat dari Telur Biasa?. https://hellosehat.com/nutrisi/fakta-gizi/manfaat-telur-ayam-kampung/. Diakses tanggal 18 Oktober 2022.

One Reply to “Inilah 7 Manfaat Telur Ayam Kampung bagi Kesehatan”

  1. Ayam hutan yaitu salah satu jenis unggas yang terkenal dengan keelokannya. Dengan bulu-bulu yang berwarna cerah dan pola yang unik, ayam hutan sering menjadi daya tarik bagi para pecinta burung. Mereka juga memiliki suara khas yang indah dan dapat mendamaikan suasana di hutan. Ayam hutan merupakan spesies yang dilindungi karena populasi mereka semakin berkurang akibat perburuan dan hilangnya habitat alaminya. Upaya pelestarian ayam hutan sangat penting untuk memastikan kelangsungan hidup mereka di masa depan. Marilah kita jaga keberadaan ayam hutan dan ikut serta dalam upaya konservasi untuk melestarikan keanekaragaman hayati di dunia kita.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *